https://situbondo.times.co.id/
Berita

Mudik Lebaran 2025, Ada Pijat Refleksi Gratis di 20 Masjid Ramah Pemudik di Jalur Pantura Situbondo

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:22
Mudik Lebaran 2025, Ada Pijat Refleksi Gratis di 20 Masjid Ramah Pemudik di Jalur Pantura Situbondo Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo tinjau stan UMKM usai meluncurkan program Masjid Ramah Pemudik di Masjid Besar Nurul Abror Panarukan Situbondo, Sabtu (15/3/2025) (FOTO: ANTARA/Novi Husdinariyanto)

TIMES SITUBONDO, SITUBONDOPemkab Situbondo, Jawa Timur, menghadirkan inovasi terbaru dalam menyambut arus mudik dan balik Lebaran 2025. Melalui program Masjid Ramah Pemudik.

Ppemerintah setempat menyediakan layanan pijat refleksi gratis di 20 masjid yang tersebar di sepanjang jalur pantura Situbondo. Program ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan dukungan bagi para pemudik yang melintasi wilayah tersebut.

Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo, menyatakan bahwa program ini dirancang untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pemudik yang melintas di jalur pantura Situbondo. "Ada 20 masjid yang kami siapkan bagi para pemudik untuk singgah beribadah dan beristirahat. Pemudik juga bisa pijat refleksi," ujar Bupati Rio, sapaan akrabnya, usai meluncurkan program tersebut di Masjid Besar Nurul Abror, Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Sabtu (15/3/2025).

Selain sebagai tempat ibadah dan istirahat, masjid-masjid ini juga dilengkapi dengan layanan pijat refleksi gratis. Tak hanya itu, para pemudik juga dapat menemukan produk-produk dari pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) setempat, sehingga turut mendukung perekonomian lokal.

Jadwal dan Lokasi Layanan

Program Masjid Ramah Pemudik akan berlangsung mulai tanggal 20 Maret hingga 6 April 2025. 

Bupati Rio mengimbau para pemudik yang melintasi jalur pantura Situbondo untuk memanfaatkan fasilitas ini. Bagi para pemudik yang melintas, diminta jangan ragu untuk singgah di sejumlah masjid ramah pemudik di Situbondo.

Berikut adalah daftar 20 masjid yang tersebar di sepanjang jalur pantura Situbondo:

  1. Masjid Besar Babul Jannah – Kecamatan Banyuglugur

  2. Masjid Nurut Taufik – Desa Kalianget, Banyuglugur

  3. Masjid Nurul Huda – Desa Buduan, Kecamatan Suboh

  4. Masjid Al Ikhlas – Mlandingan Kulon

  5. Masjid Al Iman – Mlandingan Kulon

  6. Masjid Annur – Desa Selomukti, Kecamatan Mlandingan

  7. Masjid Nurur Rahmah – Mlandingan Wetan, Kecamatan Bungatan

  8. Masjid Al Bayan – Desa Pasir Putih, Bungatan

  9. Masjid Rahmad – Kembangsambi, Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan

  10. Masjid Al-Amin – Kampung Krajan, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit

  11. Masjid Nurul Abror – Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan

  12. Masjid Agung Al Abror – Alun-alun Situbondo

  13. Masjid Al Mukhtar – Kecamatan Panji

  14. Masjid Sirojul Fatah – Desa Landangan, Kecamatan Kapongan

  15. Masjid Darul Istiqomah – Desa Setonggek, Kecamatan Kapongan

  16. Masjid Mizbahul Yaqin – Kecamatan Arjasa

  17. Masjid Darussalam – Desa Lamongan, Kecamatan Arjasa

  18. Masjid Miftahul Jannah – Desa Banyuputih, Kecamatan Banyuputih

  19. Masjid Ibrahimy 2 Congap – Desa Sukorejo, Kecamatan Banyuputih

  20. Masjid Nurul Muttaqin – Banyuputih

Dukungan untuk UMKM Lokal

Selain memberikan kenyamanan bagi pemudik, program ini juga menjadi wadah bagi pelaku UMKM setempat untuk mempromosikan produk mereka. Dengan adanya aktivitas ekonomi di sekitar masjid, Bupati Rio berharap dapat meningkatkan pendapatan masyarakat lokal.

Bagi Anda yang mudik lebaran melintasi jalur pantura Situbondo, jangan lewatkan kesempatan untuk singgah dan menikmati layanan ini. (*)

Pewarta : Antara
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Situbondo just now

Welcome to TIMES Situbondo

TIMES Situbondo is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.